NTTKreatif, SIKKA-Puncak arus mudik lebaran tahun 2025 terjadi hari ini. Ribuan penumpang yang menggunakan jasa KM Bukit Siguntang turun di pelabuhan Lourentius Say Maumere, Kabupaten Sikka, Jumat 28 Maret 2025 malam.
Kepala Cabang Pelni Maumere, Apul Gervasius mengatakan ribuan penumpang itu diangkut KM Bukit Siguntang dari Samarinda-Nunukan Kalimantan dan Makassar menuju Maumere.
Dari pelabuhan Laurentius Say, kapal itu selanjutnya berlayar menuju Kabupaten Lembata hingga Kupang.
|
Halaman