Keperkasaan Padelu Deke pun berlanjut di set kedua dimana okta dan kawan-kawan mampu menundukkan Waikelo Bahari dengan skor 25-15.
Sayang di set ketiga, Waikelo Bahari mampu memperpanjang nafas untuk melanjutkan permainan hingga ke set 4 usai di set tersebut menang dengan poin 27-25 usai memaksa Padelu Deke bermain dalam dua sesi tambahan poin.
Beruntung di set keempat Padelu Deke yang dimiliki Anggota DPRD SBD, Iste Sosa itu berhasil memenangi set tersebut dengan poin akhir 25-14 sekaligus melaju ke partai final.
Sementara di laga kedua yang mempertemukan tim asal Sumba Barat, Belalang Kumbara vs Marapu Wanne akhirnya dimenangkan oleh Belalang Kumbara dalam pertandingan 3 set langsung.
Dimana di set pertama Belalang Kumbara menang 25-16 diikuti dengan 25-18 dan 27-25 di set ketiga. ***
|
