NTTKreatif, Maumere-Kasus kematian ibu dan anak kembali terjadi di kabupaten Sikka karena ketiaadaan dokter anestesi di Rumah Sakit umum TC.Hillers Maumere.

Seorang ibu hamil bersama anak dalam kandungannya meninggal dunia setelah dirujuk ke RSUD TC Hillers Maumere, Rabu 9 April 2025.

">

Sebelumnya, kasus kematian karena ketiadaan dokter anestesi pernah terjadi pada akhir Desember 2024, awal Januari 2025 dan April 2025.

“Totalnya sudah lima warga yang meninggal dunia, karena ketiadaan dokter anestesi,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Sikka, Petrus Herlemus, Kamis 10 April 2025.

Menurutnya, keterlambatan rujukan pasien dari puskesmas ke rumah sakit maupun rujukan dari rumah sakit TC.Hillers ke rumah sakit kabupaten tetangga adalah kewenangan dari pihak rumah sakit TC.Hillers

“Proses keputusan rujuk dari rumah sakit ke rumah sakit tetangga semua kewenangan dari Dirut TC.Hillers itu sendiri,” ucap Herlemus.

Disinggung terkait peminjaman dokter anestesi dari RS Umum St. Gabriel Kewapante Sikka ke RS.TC Hillers Herlemus, ia mengaku sudah berkomunikasi dengan manajemen RS Kewa Pante.

“Saya sudah sampaikan ke bapak bupati dan arahan beliau akan ditindak lanjuti,” tutupnya.***

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625