NTTKreatif, TAMBOLAKA – Toko Junior di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Provinsi NTT jadi sorotan pasca kematian Yulius Tena Bolo, Minggu 28 Juli 2024 kemarin.

Bagaimana tidak, pemuda 25 tahun itu ditemukan tewas di gudang Toko Junior saat sedang membongkar semen di gudang tersebut.

">

Banyak yang menduga tewasnya alm Yulius Tena Bolo akibat tertimpa tumpukan semen namun ada yang sebaliknya.

Bahkan ada dugaan dirinya meninggal akibat benturan benda tumpul.

Namun hal tersebut dibantah oleh pemilik Toko Junior, Ince Rusly.

Kepada wartawan, Senin 29 Juli 2024 pagi, Ince Rusly menyebut kalau karyawannya tersebut murni meninggal akibat kecelakaan saat bekerja.

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625