NTTKreatif, LARANTUKA – Pasangan bakal calon Bupati Kabupaten Flores Timur (Flotim), Anton Doni Dihen dan bakal calon Wakil Bupati, Ignas Uran kini mendapat tambahan dukungan dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) selain Partai NasDem dan Partai Demokrat.

Dukungan itu menjadikan PSI menjadi partai non seat pertama di Kabupaten Flores Timur yang menyatakan dukungannya kepada salah satu bakal calon yang bakal maju di Pilkada Flotim pada November mendatang.

">

“Iya kami sudah pasti dukung Anton Doni Dihen dan Ignas Uran di Pilkada Flotim,” katanya Senin 15 Juli 2024 siang tadi.

Fransiskus mengatakan dukungan tersebut diberikan bukan tanpa alasan.

Baginya Kabupaten Flores Timur dengan segala persoalannya sudah seharusnya dipimpin oleh calon pemimpin yang memiliki konsep dan gagasan besar.

Dan dirinya menilai hal tersebut hanya dimiliki oleh Anton Doni Dihen dan Ignas Uran.

“Yang kita cari adalah pemimpin yang punya gagasan. Itu selaras dengan apa yang PSI inginkan. Dan itu mengurucut ke pasangan calon Anton Doni Dihen dan Ignas Uran karena dari gagasan mereka itu mengena dengan persoalan Kabupaten Flores Timur hari ini seperti Pertanian, Perikanan, Pariwisata dan lain sebagainya,” terangnya.

Diungkapkan, selain punya gagasan, jaringan dan pengalaman kerja keduanya selama ini tidak bisa diragukan lagi.

Kolaborasi birokrat dan eksekutif diyakini bisa memberi angin segar perubahan di Kabupaten Flores Timur.

Apalagi kedua sosok tersebut tambah Fransiskus Roi Lewar sangat familiar di akar rumput.

“Hal itu dibuktikan dengan hasil survei kemarin. Kita tidak bisa sangkal itu. Kenapa kedua menang di survei itu karena memiliki basis massa yang kuat. Sehingga itu juga jadi pertimbangan kami di PSI untuk dukung keduanya,” katanya.

Dirinya pun memastikan dengan dukungan tersebut, pihaknya baik struktur maupun simpatisan akan mulai dikerahkan ke lapangan untuk membantu simpul-simpul relawan Anton Doni Dihen dan Ignas Uran untuk pemenangan keduanya.***

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625