Hal ini dikarenakan sedari awal keduanya punya mimpi besar untuk membangun Kabupaten Sumba Barat Daya agar bisa bersaing dengan daerah lainnya di NTT dan Indonesia melalui gagasan, ide dan visi yang dimiliki.
Namun hal tersebut hanya bisa tercapai jika ada upaya perdamaian antara dua tokoh di Kabupaten Sumba Barat Daya yakni Markus Dairo Talu dan dr Kornelius Kodi Mete.
“Saya maju Bupati dan Angga sebagai Wakil Bupati untuk mau bangun SBD. Saya punya mimpi besar tapi kalau daerah ini tidak aman sama saja sehingga perlu ada rekonsiliasi seperti langkah yang kemarin dibuat dimana dua tokoh SBD saling berdamai. Dua partai ini bergabung dan berkoalisi dengan partai lain untuk membangun kekuatan bersama demi memajukan SBD. Dan itu saya buktikan. Saya ingin meninggalkan legacy yang baik buat SBD, saya ingin daerah ini aman. Saya ingin rangkul pak dr Nelis, PDIP, Angga dan partai lainnya untuk bangun Kabupaten Sumba Barat Daya yang kita cintai ini. Dan syukur tawaran itu diterima,” katanya.
Dirinya pun meminta masyarakat juga para relawan yang sudah terbentuk untuk jangan ragu lagi dengan Paket Ratu Angga yang kini sudah diusung sejumlah partai.
“Harapan saya, kita semua juga masyarakat SBD jangan ragu lagi. Banyak hal yang akan kita buat SBD kalau kita semua bersatu. Terus bekerja di lapangan,” ungkapnya penuh harap. ***
|

Tinggalkan Balasan