NTTKreatif.com, Larantuka Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Flores Timur menggelar turnamen offline esport Mobile Legends. Kompetisi ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, sekaligus wadah bagi generasi muda untuk menunjukkan bakat dan semangat juang di dunia digital.

Ketua DPD II Partai Golkar Flores Timur, Yosep Sani Betan, mengatakan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan DPP Partai Golkar agar setiap daerah berperan aktif dalam memperingati momentum kemerdekaan. Ia menegaskan, turnamen tersebut tidak hanya bernuansa hiburan, tetapi juga sarat makna kebangsaan.

">

“Ini wujud nyata komitmen Partai Golkar mendukung perkembangan dunia digital dan esport di kalangan anak muda. Melalui kompetisi ini, kami berharap tumbuh semangat sportivitas, kebersamaan, dan nasionalisme,” ungkap nya. Senin (18/8/2025).

Selain menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Flores Timur, Yosep yang akrab disapa Nani Betan ini juga merupakan pendiri sekaligus pembina Esport Flores Timur. Kiprahnya selama ini mendorong banyak anak muda setempat untuk menekuni esport, baik sebagai hobi maupun potensi profesi di era digital.

Turnamen Mobile Legends kali ini diikuti oleh 32 tim dengan total 160 peserta. Tidak hanya anak muda, peserta juga berasal dari berbagai instansi vertikal dan lembaga daerah, seperti Rutan, Pengadilan, Kepolisian, Bandara, serta Dinas Perhubungan. Sejumlah anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), komunitas anak muda, hingga para pelaku UMKM di Flores Timur juga ikut ambil bagian.

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625