NTTKreatif, LARANTUKA – Di tengah semarak Festival Bale Nagi (FBN) 2025, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Flores Timur (Flotim) membawa satu inovasi penting untuk masyarakat: layanan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau KTP Digital.
Tak perlu lagi antre panjang atau datang ke kantor. Warga cukup membawa ponsel Android ke stan pelayanan yang tersedia di arena festival FBN 2025 serta Prosesnya mudah dan cepat.
“Intinya, cukup bawa HP Android, datang ke layanan kami, dan kami bantu sampai IKD aktif,” ujar Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) Dukcapil Flotim, Agnes Olivia Hayon, S.I.P., Sabtu (26/4/2025).
Agnes menjelaskan, IKD tidak hanya mempermudah masyarakat dalam mengakses data kependudukan, tetapi juga terintegrasi dengan berbagai layanan penting berbasis Nomor Induk Kependudukan (NIK), seperti perbankan, BPJS Kesehatan, hingga layanan publik lainnya.
“Dengan IKD, semua layanan berbasis NIK menjadi lebih cepat dan praktis,” tambahnya.
|
