NTTKreatif, Larantuka – Wakil Bupati Flores Timur, Ignasius Boli Uran, menerima kunjungan tim RSUP Prof. dr. I Gusti Ngoerah Gde Ngoerah, Denpasar Bali.
Kunjungan tersebut berlangsung di Ruangan Kerja Wakil Bupati Flores Timur, pada Senin, 17 Maret 2024.
Kunjungan ini bertujuan untuk advokasi dan penandatanganan kerja sama dengan RSUD dr. Hendrikus Fernandez, guna meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Flores Timur.
Ignas Uran menegaskan bahwa dirinya memahami tantangan RSUD Larantuka, terutama dari pengalamannya di DPRD.
Ia mengakui bahwa kerja sama dengan berbagai pihak telah membantu mendatangkan dokter ke Flores Timur, namun ketersediaan dokter spesialis masih menjadi kendala utama.
“Kami berharap kerja sama ini tidak hanya soal rujukan, tapi juga peningkatan kapasitas tenaga medis, terutama dokter spesialis,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Medik dan Keperawatan RSUP Ngoerah, Dr. Affan Proyambodo Permana, menekankan pentingnya kerja sama ini, mengingat keberadaan RS Pratama Adonara dan RS Pratama Solor yang membutuhkan tenaga medis memadai.
“Perlu menambah jumlah tenaga dokter dan dokter spesialis agar kedua rumah sakit ini bisa berjalan dengan baik ke depan,” katanya.
Selain Flores Timur, RSUP Ngoerah juga menjalin kerja sama dengan RSUD Ende dan RSUD TC Hillers dalam jejaring pengampuan layanan kesehatan di NTT. Kegiatan ini meliputi advokasi, visitasi, dan peningkatan SDM.
Turut hadir dalam pertemuan ini, Sekda Flores Timur, Petrus Pedo Maran, Kadis Kesehatan dr. Ogie Silimalar, serta perwakilan RSUP Ngoerah dan RSUD dr. Hendrikus Fernandez.***
|
