NTTKreatif, TAMBOLAKA – Karnaval dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 79 di Sumba Barat Daya (SBD) berlangsung meriah Jumat 9 Agustus 2024 sore tadi.
Pergelaran karnaval tadi dimulai dengan rute dari SDM Wee Kaburru menuju depan halaman rumah jabatan Bupati.
Usai gelaran karnaval, Bupati SBD dr. Kornelius Kodi Mete, di halaman rumah jabatannya memberikan penghargaan kepada seluruh peserta karnaval.
Bahkan dirinya mengakui antusiasme masyarakat cukup tinggi untuk ikut dan menyaksikan karnaval sebagai cara mensyukuri kemerdekaan.
“Pesan saya kepada seluruh masyarakat SBD mensyukuri kemerdekaan Republik Indonesia, dan sesama warga sungguh-sungguh semangatnya sama dan dalam rangka karnaval ini mereka menunjukkan betul keterlibatan sebagai wujud ekspresi kegembiraan atas kemerdekaan,” ungkapnya.
Dirinya juga berharap semangat masyarakat meriahkan karnaval diikuti juga dengan semangat kerja demi mengatasi masalah di SBD.
“Harapannya mudah-mudahan dengan semangat itu diikuti juga dengan semangat kerja, kerja, kerja dan kerja. Untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada di SBD,” ungkapnya.
|

Tinggalkan Balasan