“Bantuan ini bukan sekadar fasilitas, tapi bagian dari upaya mendorong kemandirian desa melalui penguatan kelembagaan ekonomi di tingkat lokal,” ujar Bupati Yohanes Dade.

Ia mengingatkan agar dapat memanfaatkan dengan baik bantuan mobil tersebut untuk meningkatkan pendapatan BUMDes dan kesejahteraan masyarakat desa.

">

“Tolong kendaraan BUMDes ini dijaga dengan baik, dan digunakan sesuai dengan peruntukannya. Terutama untuk kepentingan masyarakat dan kinerja Pemerintahan Desa termasuk untuk memajukan BUMDes di lini pedesaan yang dapat menunjang pembangunan serta peningkatan perekonomian masyarakat desa,” harapnya.

Ketiga desa penerima bantuan ini menyampaikan apresiasi atas perhatian dan komitmen Pemerintah Kabupaten Sumba Barat.***

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625