NTTKreatif, LARANTUKA – Sebuah kisah haru sekaligus inspiratif datang dari Polres Flores Timur, Nusa Tenggara Timur. Seorang nenek berusia sekitar 83 tahun, yang belakangan diketahui berasal dari Desa Lewohala, Kecamatan Ile Mandiri, datang dengan langkah tertatih-tatih ke ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Flores Timur pada Selasa (25/4) untuk melaporkan kehilangan barang berharganya.

Perjalanan nenek tersebut tak mudah. Ia berjalan kaki sejauh belasan kilometer dari desanya demi mengurus surat kehilangan dompet yang berisi KTP, buku tabungan, dan kartu ATM. Beruntung, di tengah jalan, seorang warga yang peduli menemukannya dan mengantarkannya langsung ke kantor polisi.

">

Sesampainya di SPKT Polres Flores Timur, sang nenek langsung mendapat perhatian dari salah satu anggota polisi, Bripka Jhon Seran — yang akrab disapa Bripka Jhose. Melihat kondisi fisik nenek yang renta dan semangatnya yang luar biasa, Bripka Jhose tergerak untuk tidak hanya membantu administrasi surat kehilangan, tetapi juga mendampingi sang nenek menjalani seluruh proses pengurusan dokumen penting lainnya.

Foto saat Bripka Jhose dan nenek

Tak tanggung-tanggung, Bripka Jhose membawa nenek itu ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) untuk mengurus KTP baru, kemudian lanjut ke bank untuk membantu proses pembuatan ulang buku tabungan dan kartu ATM.

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625