NTTKreatif, Tambolaka – Pasar Waimangura di Kecamatan Wewewa Barat, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) kini mulai ditata oleh Pemkab SBD dibawah kepemimpinan Bupati, Ratu Ngadu Bonnu Wulla dan Wakil Bupati, Dominikus A Rangga Kaka.

Penataan ini dilakukan karena selama ini pasar yang rutin dilaksanakan pada akhir pekan tersebut selalu menyebabkan kemacetan yang terbilang parah.

">

Anehnya kemacetan tersebut sudah berlangsung lama tanpa ada solusi berarti. Padahal segala upaya telah dilakukan Pemkab SBD selama ini bahkan sampai harus meminta anggota Polsek Wewewa Barat membantu mengatur lalu lintas namun hal tersebut nyatanya tidak berdampak apa-apa.

Para pedagang pun lebih memilih berjualan di luar pasar alih-alih menempati lapak yang sudah disiapkan di dalam areal Pasar Waimangura. Alhasil, kemacetan yang terjadi di areal Pasar Waimangura terus berlangsung hingga sekarang.

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625