NTTKreatif, Tambolaka – Ketua Komisi I DPRD Sumba Barat Daya (SBD), Octavianus Dapa Talu, menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten SBD mendukung penuh kunjungan kerja (kunker) DPRD ke desa-desa dalam rangka mengawal penggunaan dana desa.
Hal ini disampaikannya usai bertemu Bupati SBD, Ratu Ngadu Bonnu Wulla, Rabu, 26 Maret 2025 pagi.
Dalam pertemuan yang berlangsung selama 30 menit di ruang kerja Bupati, Octavianus melaporkan hasil kunker Komisi I DPRD SBD ke sejumlah desa, termasuk Desa Walla Ndimu.
Menurutnya, langkah ini merupakan bentuk sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam memastikan dana desa tepat sasaran.
Octavianus juga mengungkapkan bahwa Bupati SBD merespons positif laporan tersebut dan bahkan mengapresiasi langkah DPRD yang sigap menindaklanjuti laporan masyarakat.
“Ibu Bupati mendukung penuh karena ini sejalan dengan visi dan misi beliau bersama Pak Wakil,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa dalam setiap kunker, DPRD melibatkan instansi terkait seperti Inspektorat dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) untuk memastikan pengawasan yang lebih efektif.
Ketika ditanya apakah ada desa tertentu yang menjadi sorotan, Octavianus menepis anggapan tersebut.
“Kami tidak membahas desa tertentu. Kami hanya menyampaikan apa yang kami lakukan bersama mitra kerja. Komunikasi antara DPRD dan pemerintah sangat penting dalam upaya pengawasan,” tegasnya.
Ke depan, hasil kunker terkait pengaduan masyarakat akan disampaikan secara tertulis oleh Komisi I dan III DPRD SBD kepada Bupati.
Langkah ini diharapkan dapat memperkuat pengawasan terhadap penggunaan dana desa demi pembangunan yang lebih transparan dan akuntabel. ***
|
