NTTKreatif, LARANTUKA – Kabar duka dialami salah satu keluarga penyintas erupsi Gunung Lewotobi, Bernadus Belang Kwure.
Pasalnya, anak keduanya, Leonardus Lepa Kwure dikabarkan meninggal dunia di Kupang.
Dirinya meninggal Senin siang di dalam kamar kos milik temannya.
Peristiwa itu terjadi di RT 07, RW 02, Dusun 1, Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, NTT, sekitar pukul 13.00 Wita, Senin 25 November 2024 lalu.
Dari informasi yang dihimpun media ini belum diketahui penyebab kematian pria 25 tahun tersebut.
Namun dari pengakuan orang terdekatnya dirinya memiliki penyakit yang di daerah asalnya disebut ipe.
Saat ini jenazah Leonardus Lepa Kwure sedang diurus di RSUD WZ Yohanes sebelum diberangkatkan ke Larantuka melalui Kapal AL.
Di Larantuka, jenazah akan disemayamkan sementara di rumah yang ditempati keluarganya saat mengungsi di Podor, Kelurahan Lewolere, Larantuka.
Dikonfirmasi nttkreatif.com, perwakilan keluarga, Kristo Keban mengakui meninggalnya Leonardus Lepa Kwure, anak penyintas erupsi Gunung Lewotobi yang mengungsi bersamanya di Podor.
|

Tinggalkan Balasan