NTTKreatif.com, Ende – Kejutan tersaji di laga pembuka Liga 4 ETMC 2025 di Ende, tuan rumah Perse Ende yang jadi unggulan malah takluk dan mengakui keunggulan lawannya Citra Damai Ngada (CBN) di laga perdana Grup A, Minggu, 9 November 2025 malam tadi.
Di laga tersebut, Perse Ende harus takluk dengan skor tipis 1-2 usai unggul terlebih dahulu berkat gol Zainal di menit 25.
Namun dua gol balasan dari Mikael Sandi di menit 44 dan Yohanes Dake di menit 82 sudah cukup membuat Perse Ende pulang tanpa hasil.
Hasil ini membuat CBN kini memimpin klasemen sementara Grup A dengan poin tiga.
Jalannya Pertandingan
Bermain di hadapan para pendukungnya, Perse yang bermain dengan sejumlah pilar utamanya termasuk Kapten Adi Atep langsung mengancam gawang CBN. CBN pun meresponsnya dengan beberapa peluang yang sempat mereka ciptakan namun Melkior Doni yang dipercayakan sebagai penjaga gawang Perse masih cukup tangguh di bawah mistar gawang.
Petaka pun muncul bagi CBN di menit 25. Melalui serangan balik cepat, Adi Atep mengirim bola menyilang yang dapat dikembalikan oleh penyerang sayap ke kaki Zainal.
|
