NTTKreatif, WAIKABUBAK – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja di wilayah Nusa Tenggara Timur selama 3 (tiga) hari, 1 s/d 3 Oktober 2024, menjelang purna tugas pada 20 Oktober 2024 mendatang.

Kehadiran orang nomor satu di Republik Indonesia di Kabupaten Sumba Barat jadi atensi tersendiri bagi publik Sumba khususnya masyarakat Sumba Barat.

">

Pasalnya, ini kali pertama orang nomor 1 tersebut menginjakkan kakinya di bumi Pada Eweta Manda Elu.

Kehadiran Presiden Joko Widodo di bumi Pada Eweta Manda Elu dalam rangka meninjau ketersediaan fasilitas kesehatan di RSUD Waikabubak dan akan meninjau gudang Bulog sekaligus memberikan bantuan beras pangan kepada masyarakat penerima bantuan pangan.

Menariknya, dari jadwal yang diterima nttkreatif.com, kedatangan Presiden Joko Widodo dijadwalkan terjadi pada Rabu 2 Oktober 2024 melakukan kunjungan ke RSUD Waikabubak dan gudang Bulog Waikabubak.

Terima Kasih sudah membaca berita/artikel kami. Terus dukung kami dengan cara berdonasi ke Rek Bank NTT: 2513684625