NTTKreatif, LARANTUKA -Rektor Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka (IKTL), Dr. Imelda Oliva Wissang membuka pintu selebar-lebarnya bagi calon berkebutuhan khusus untuk kuliah di IKTL, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Penegasan ini ia sampaikan dalam sambutanya pada Seminar Nasional Meningkatkan Kolaborasi Para Pihak Kepada Masyarakat Tentang Disabilitas di Wilayah Timur Menuju Indonesia Emas 2045, Jumat 2 Agustus 2024 lalu.

“Kampus IKTL menjadi rumah ramah penyandang Disabilitas. Bagi yang berkebutuhan khusus kami melayani total,” kata kala itu.

Dirinya mengatakan kalau pihaknya saat ini ingin menjadikan pendidikan lebih inklusif yang berkeadilan, menjunjung tinggi hak asasi manusia, sosial, culture, dan kemajemukan.

Hal ini ungkapnya untuk menunjukkan nilai toleransi serta memandang kesetaraan manusia sebagian ikrar pengarusutamaan penyandang disabilitas.

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten apapun tanpa seizin Redaksi NTT Kreatif.