NTTKreatif, LARANTUKA – Partai Gerindra menunjukkan solidaritasnya terhadap warga masyarakat terdampak erupsi Gunung Lewotobi di Kabupaten Flores Timur dengan memberikan bantuan sembako, Jumat 8 November 2024 siang hingga malam tadi.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Fraksi Partai Gerindra, Yuven Hikon bersama dua anggota fraksi Gerindra, Andi Liwun dan Abdul Hamid bersama sejumlah fungsionaris Partai Gerindra termasuk Wakil Sekretaris DPD Partai Gerindra NTT, Theresia Krowin.
Pantauan NTTKreatif.com, sejumlah wilayah yang disasar adalah warga pengungsi mandiri di desa Ile Gerong, desa Kobasoma, Desa Lewolaga, Desa Lewoingu dan Watotika Ile.
Kepada wartawan, Yuven Hikon mengatakan kalau bantuan tersebut merupakan bantuan dari semua anggota DPRD dari Fraksi Partai Gerindra di tingkatan Provinsi dan Kabupaten/Kota se NTT.
Semua itu kata dia adalah bentuk kepedulian pihaknya terhadap penderitaan masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi terlebih lagi saat ini jumlah pengungsi kian bertambah dengan beberapa diantaranya mengungsi secara mandiri.
“Ini semua karena kepedulian karena apa yang dialami masyarakat di bawah kaki Gunung Lewotobi juga kami rasakan apalagi mereka sampai harus kehilangan tempat tinggal dan nyawa,” katanya.
|